Padang | AndoraNews : DPD Partai NasDem Kota Padang kini resmi menempati kantor barunya yang terletak di Jalan Rimbo Kaluang, Kecamatan Padang Barat, pada Sabtu (12/7/2025). Momen peresmian ini bukan sekadar seremonial, namun menjadi simbol hadirnya ruang baru untuk menyerap dan memperjuangkan aspirasi warga Kota Padang. Padang
Peresmian turut dihadiri oleh Wali Kota Padang sekaligus Ketua DPW NasDem Sumbar, Fadly Amran, Wakil Wali Kota Maigus Nasir, Ketua DPD NasDem Padang Osman Ayub, para pengurus partai, anggota DPRD Kota Padang dari Fraksi NasDem, perwakilan lintas partai, tokoh masyarakat, serta Ketua LKAAM Sumbar, Dt. Nan Sati (Fauzi Bahar).
“Kami mendukung gerakan semua partai, termasuk NasDem, yang membangun rumah gagasan dan tempat diskusi untuk kemajuan Kota Padang,” ujar Wali Kota Fadly dalam sambutannya.
Fadly juga mengapresiasi kontribusi partai-partai politik terhadap kelancaran agenda-agenda pembangunan kota, termasuk pembahasan anggaran perubahan yang baru saja rampung dengan baik. Ia berharap kantor baru NasDem bisa dimanfaatkan maksimal untuk kepentingan masyarakat dan jadi ruang terbuka berdiskusi lintas partai.
Sementara itu, Ketua DPD NasDem Padang, Osman Ayub, didampingi Wakil Ketua Rianto Pusaka dan Ketua Pelaksana Taufik Afni, menyampaikan bahwa kantor ini akan menjadi tempat strategis untuk merumuskan gagasan dan solusi, termasuk membuka diri bagi semua partai.
“Kami ingin menjadikan tempat ini sebagai rumah bersama, tempat berbagi gagasan dan membahas isu-isu strategis Kota Padang. Tidak ada sekat politik jika tujuannya untuk rakyat,” ungkap Osman.
Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir, menambahkan bahwa dengan hadirnya kantor baru, diharapkan NasDem semakin mampu menyuarakan dan menyalurkan aspirasi warga. Ia juga menyoroti pencapaian luar biasa NasDem yang berhasil meningkatkan kursi di DPRD dari satu menjadi tujuh kursi.
“Kantor ini menjadi simbol kekuatan baru. Tempat untuk mengolah aspirasi, berdialog, dan mencari solusi bersama,” jelas Maigus.
Tokoh adat Sumatera Barat, Fauzi Bahar (Dt. Nan Sati), turut memberikan dukungan dan mengusulkan agar kantor baru ini juga menjadi pusat konsultasi masyarakat.
“Kita buka untuk diskusi soal adat, hukum, atau apapun. NasDem hadir untuk rakyat, bukan sekadar politik, tapi juga pelayanan sosial,” tegasnya.
Kehadiran kantor baru DPD NasDem Padang diharapkan bukan hanya sebagai simbol fisik, melainkan menjadi ruang terbuka bagi dialog lintas sektor, tempat memperjuangkan kepentingan masyarakat, serta wadah menciptakan solusi nyata demi kemajuan Kota Padang ke depan.
*Red

