Jumat Curhat, Kapolsek Kelila Dengarkan Saran dan Kritik dari Masyarakat

KELILA | AndoraNews: Kapolsek Kelila Ipda Ignatius S, S.H. Menyambangi dua Tokoh Masyarakat adat bernama Bapak Simson dan Bapak Waninggen dalam Kegiatan Jumat Curhat di Wilayah Distrik Kelila Kabupaten Mamberamo Tengah, pada Jumat (30/12).


Kapolsek Kelila Ipda Ignatius S, S.H. Mengatakan bahwa Jumat Curhat merupakan program Kepolisian yang dibuat untuk menampung aspirasi masyarakat yang kiranya selama ini mungkin belum tersalurkan dengan baik dan benar kepada pihak Kepolisian setempat.

“ Kedua Tokoh Masyarakat tersebut merupakan kepala suku di wilayah Kabupaten Mamberamo Tengah, Provinsi Papua, yang mengata bahwa kinerja Polsek sudah bagus hanya saja perlu adanya penambahan personil di Polsek yang selama ini masih sangat kurang, ujar Kapolsek Kelila”.

Tambahnya, “Momen kali ini masyarakat bisa secara leluasa dan bebas menyampaikan segala permasalahan yang terjadi di tengah masyarakat untuk kita bersama-sama mencari solusinya,” pungkasnya.


Kapolsek Kelila menambahkan, “ini merupakan program rutin yang akan terus dilaksanakan guna menciptakan sinergitas darikami dengan masyarakat setempat, Jadi pada kesempatan mendatangpun kami akan mengunjungi gereja maupun kantor pemerintah dan juga para pemuda di Distrik Kelila.


“Kami berharap dengan adanya program Jumat Curhat tersebut dapat lebih mempererat tali silaturahmi antara Kepolisian dengan masyarakat sehingga sinergitas pun dapat terwujud yang juga dapat menunjang kestabilan kamtibmas di wilayah Distrik Kelila,” kata Kapolsek. (FF) a-News.

Trending

- Advertisement -
- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini